Image
ponpes
Body

Mengakomodasi minat para santri kelas XII untuk mengetahui informasi program pendidikan diploma, sarjana dan pasca sarjana, UT Surakarta menggelar sosialisasi dan edukasi publik di pondok pesantren Gani Tirtoasri, Tirtomoyo, Wonogiri pada Sabtu, 4 Desember 2021.

Dalam kegiatan ini turut dihadiri langsung oleh direktur UT Surakarta, Dra. Yulia Budiwati, M.Si, PJ. Pembelajaran Drs.Mulyono, M.Pd dan staff UT Surakarta. Dari pondok Pesantren Gani Tirtoasri, dihadiri oleh pimpinan pondok pesantren KH. Muhsin dan pengurus kelompok belajar PERGUNU Kabupaten Wonogiri, Shohib Budiono.

Pada kesempatan ini, direktur UT Surakarta menyampaikan pentingnya bagi santri untuk mengenyam pendidikan setinggi-tingginya. “Harapannya agar santri mampu berperan nyata dan bermanfaat di berbagai bidang dalam masyarakat,” jelas Direktur UT Surakarta. Pengenalan program pendidikan sarjana dan pembelajaran jarak jauh juga turut di sosialisasikan dalam kegiatan kali ini.