• Slide Background Image
  • Slide Background Image
  • Slide Background Image
  • Slide Background Image
  • Slide Background Image

Universitas Terbuka Surakarta, Making Higher Education Open To All

Tim Lomba Debat Bahasa Indonesia UT Surakarta kembali menorehkan kemenangan dalam ajang Lomba Debat Bahasa Indonesia tingkat Nasional Universitas Bengkulu 2022. Lomba yang diadakan oleh Universitas Bengkulu tersebut diawali dengan pengumpulan berkas portofolio dan essai yang kemudian diambil sejumlah 12 peserta terbaik untuk maju ke babak semi final yang dilaksanakan luring di Gedung FISIP Universitas Bengkulu pada tanggal 14 sampai 16 September 2022. Perwakilan dari UT Surakarta Via Anggita Awalina dan Syarifah Runi Kurniasih merupakan 2 mahasiswa UT Surakarta dari Prodi Ilmu Komunikasi-S1 yang maju dan berhasil menjadi pemenang juara 3 Lomba Debat Bahasa Indonesia Universitas Bengkulu 2022.

Bukan menjadi hal yang baru bagi 2 mahasiswa tersebut dalam memenangkan lomba debat ini, karena sebelumnya tim tersebut berhasil memenangkan 2 kategori lomba Debat Bahasa Indonesia dalam Ajang Disporseni Nasional Universitas Terbuka 2022 yang diselenggarakan secara daring.

Direktur UT Surakarta Dra. Yulia Budiwati, M.Si mengaku yakin untuk tim debat bahasa indonesia UT Surakarta mampu bersaing dengan tim debat universitas lain dan terbukti bahwa mahasiswa UT Surakarta menang dalam ajang tersebut.


fkip  fhisip  fe  fst  pasca